3.1.09

all of us are praying 4 you

"memasuki hari kedelapan serangan militer Israel ke Jalur Gaza di Palestina, tercatat telah lebih dari 400 orang warga sipil Palestina meninggal dunia akibat kekejaman militer Israel."


kira-kira itulah berita terakhir yang saya saksikan di salah satu stasiun tv swasta.
memang, tak bisa dipungkiri hampir sebagian besar penduduk dunia tengah menyoroti kondisi Palestina-Israel yang makin hari makin mengkhawatirkan, terutama bagi warga Palestina yang tinggal di wilayah Gaza. Hal ini tentu saja membangkitkan perhatian dunia, dan tak heran begitu banyak protes dan kecaman yang dilayangkan untuk Israel. di Indonesia sendiri sudah banyak aksi yang dilakukan masyarakat yang mendesak pemerintah dan juga pihak berwenang lain untuk segera mengambil tindakan atas kejadian ini. bahkan telah dibuka pendaftaran bagi warga yang ingin menjadi relawan untuk membantu rakyat Palestina.
PBB sendiri selaku organisasi internasional yang menangani masalah dunia sedang menggelar konferensi membahas hal ini. namun, hingga saat ini belum ada satu pun keputusan yang diambil.

apapun alasannya, serangan yang dilakukan militer Israel harus segera dihentikan secepatnya. begitu banyak korban yang telah berjatuhan karnanya. dilansir dari dialog dengan wartawan senior Indonesia yang tinggal di Mesir, salah satu hal yang diduga kuat melatarbelakangi serangan Israel adalah kondisi politik domestik Israel yang akan segera menghadapi pemilihan presiden pada februari mendatang. hal ini dilakukan guna mendapatkan perhatian warga Israel untuk mendukung salah satu partai politik yang saat ini popularitasnya menurun.
sangat tidak masuk akal!
hanya untuk mendongkrak nama besar sebuah partai politik ratusan nyawa tak bersalah harus menjadi korban. bayangkan saja apabila Indonesia mengalami hal serupa Palestina, semua warganya akan berontak. namun apa daya, kemampuan warga Palestina untuk bertahan dari serangan Israel bisa dikatakan sangat kurang. dilaporkan setiap 20 menit sekali Israel meluncurkan senjatanya melalui udara. hal ini tentu saja menyulitkan warga Palestina bahkan untuk bertahan hidup.

banyak sekali masyarakat dunia yang ingin berkontribusi menolong warga Palestina. akan tetapi tak mungkin kesemuanya terjun langsung ke Jalur Gaza. hal terbaik yang bisa kita lakukan adalah berdoa untuk keselamatan warga Palestina dan juga membantu dengan memberikan bantuan, baik berupa dana ataupun barang-barang lain yang saat ini dibutuhkan. di negara kita sudah ada beberapa organisasi yang memfasilitasi kita yang ingin berkontribusi materiil. pemerintah sendiri telah mengirimkan tim kesehatan, beberapa wartawan dan juga obat-obatan ke wilayah Yordania untuk segera diberikan kepada penduduk Gaza. semoga bisa sampai pada tujuan tanpa ada hambatan. aamiin..

semoga penderitaan yang dirasakan warga Palestina khususnya penduduk Gaza cepat berakhir..
aamiin...


wallahu'alam bishshawab..

3 comments:

Anonymous said...

bener noh =="..

Anonymous said...

hmmm, bantuan obat, makanan, dan sebagainya.

lo tau nggak? kapal pengangkut itu ditabrak loh ama angkatan laut israel. (baca: disengaja tabraknya)
gw baru liat di berita. gile... mau apalg sih israel...



*israel: org2 israel yg berkontribusi dlm peperangan ini.. kan nggak semua org israel jahat kan? ;)

PiPiTa said...

kok bisa ya PBB masih adem-ayem aja.. dah ketauan jg, israel kalap sana sini diserang, membabi buta.

bukan perang lagi namanya, melihat timpangnya kekuatan militer Israel dan Palestine, tapi genosida... pembunuhan masal di depan mata seluruh dunia. sungguh ironis.